Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Welcome November, Ada Peringatan Apa di Bulan ini?




WuanjrotBray,-
Hari ini kita memasuki bulan November tahun 2020. Bertepatan dengan hari terakhir dari rangkaian libur panjang akhir pekan Maulid Nabi Muhammad SAW.
Esok kita akan mulai beraktivitas kembali seperti biasa.
Simak yuk ada peringatan nasional dan internasional apa yang diperingati di bulan ke-11 dari kalender masehi ini.
  • 5 November
    Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional : bertujuan untuk menumbuhkan kepedulian masyarakat pada pelestarian puspa (bunga) dan satwa (hewan), serta pemanfaatannya secara berkelanjutan untuk kehidupan manusia.

  • 10 November
    Hari Pahlawan : bertujuan untuk menghargai dan mengenang jasa para pahlawan Indonesia yang telah gugur membela negara Indonesia.

    Hari Ganefo (Games of the New Emerging Force) : bertujuan memupuk semangat nasionalisme dan pemersatu bangsa melalui olahraga. Ganefo adalah ajang pertandingan atau kompetisi olahraga multinasional yang didirikan tahun 1960 oleh negara Indonesia. 

  • 11 November
    Hari Bangunan Nasional : bertujuan untuk mewujudkan infrastruktur berkualitas serta berkelanjutan bagi generasi masa depan.

  • 12 November
    Hari Kesehatan Nasional : bertujuan untuk mengajak masyarakat memiliki budaya hidup sehat, dan meninggalkan perilaku atau kebiasaan yang tidak sehat>

    Hari Ayah Nasional : bertujuan untuk menghormati dan sebagai bentuk kasih sayang kepada sosok ayah.

  • 14 November
    Hari Diabetes Sedunia : bertujuan untuk meningkatan perhatian terhadap penderita diabetes yang semakin meningkat di dunia.

    Hari Brigade Mobil (BRIMOB) : bertujuan sebagai bentuk penghormatan kepada perjuangan Pasukan Polisi Istimewa yang turut berjuang pada pertempuran 10 November di Surabaya tahun 1945.

  • 16 November
    Hari Toleransi Internasional : bertujuan untuk meningkatkan kesadaran tentang prinsip-prinsip toleransi.

  • 20 November
    Hari Anak Sedunia : bertujuan untuk melindungi dan menjangkau setiap anak agar memiliki akses terhadap pendidikan dan bisa bersekolah.

  • 21 November
    Hari Televisi Sedunia : bertujuan untuk membawa fokus kembali ke masalah-masalah informasi pertelevisian tiap tahun.

  • 22 November
    Hari Perhubungan Darat Nasional : bertujuan mendukung dan menciptakan lingkungan darat yang aman dan nyaman dalam perbaikan perhubungan darat guna keselamatan bersama.

  • 25 November
    Hari Anti Kekerasan Terhadap Perempuan Internasional : bertujuan untuk mendorong upaya-upaya penghapusan kekerasan terhadap perempuan di seluruh dunia.
     
    Hari Guru (PGRI) : untuk memberikan dukungan kepada para guru dan mempercayai bahwa nasib generasi masa depan di suatu bangsa ditentukan oleh guru-guru.


  • 28 November
    Hari Menanam Pohon Indonesia : bertujuan sebagai upaya memulihkan kerusakan hutan dan lahan dilaksanakan dengan merehabilitasi kembali hutan rusak dan lahan kritis.

  • 29 November
    Hari KORPRI (Korps Pegawai Republik Indonesia) : untuk memantapkan fungsi organisasi Korpri sebagai perekat persatuan bangsa.

Post a Comment for "Welcome November, Ada Peringatan Apa di Bulan ini?"