Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Liburan di Bandung, Ini Rekomendasi Vila Untuk Menginap



WuanjrotBray,-
Liburan Natal dan Tahun Baru semakin dekat. Kota Bandung sepertinya masih menjadi destinasi wisata yang masih sangat diminati. Banyak sekali tempat yang bisa dituju. Mulai dari wisata kuliner, wisata alam, dan lain sebagainya.

Untuk akomodasi juga Kota Kembang menyediakan berbagai macam pilihan. Selain hotel dan apartemen, pilihan menginap di vila bisa menciptakan pengalaman yang menarik bagi liburan Anda.

Berikut beberapa rekomendasi vila di wilayah Bandung dan sekitarnya yang bisa menjadi alternatif pilihan menginap bagi Anda yang ingin berlibur.

  • Pesona Ciater
    Daerah dataran tinggi Lembang masih menjadi favorite para wisatawa yang ingin berwisata di Bandung. Pesona Ciater yang berlokasi di Kompleks Ciater Highland Resort akan menjadi akomodasi yang cocok untuk menginap baik liburan bersama pasangan maupun keluarga. Pemandangan yang indah ditambah dengan suasana yang sejuk dan adem khas Lembang mendukung kegiatan refreshing dan liburan Anda.

  • Villa de Rossa
    Masih dari Lembang, villa yang berlokasi di Jalan Panorama 1 ini bisa mnjadi pilihan untuk tempat menginap. Bangunan yang dikeliling taman hijau, suasana yang sejuk dan alami khas Lembang, fasilitas kamar yang lengkap, dan harga yang relatif terjangkau yaitu sekitar Rp. 200.000 per malam. Selain itu, ada beberapa tujuan wisata yang bisa dikunjungi yang berlokasi dekat dengan villa, seperti air terjun Maribaya,  De Ranch Playground, Curug Dago Pakar, dan Farm House Lembang.

  • Villa Bantal Guling
    Penginapan dengan gaya klasik modern dan sederhana iniadalah villa berbintang satu yang berlokasi di Jalan Kolonel Masturi Kampung Keramat, Lembang. Serupa dengan Villa de Rossa, harga villa Bantal guling juga relatif terjangkau yaitu mulai 200ribuan per malam. Tersedia juga beberapa fasilitas pendukung dan beberapa tujuan wisata di sekitar villa.

  • Villa Air Natural Resort
    Villa resort berbintang 3 dengan bangunan kayu dan suasana perbukitan. Liburan bersama keluarg maupun bulan madu dengan pasangan ditemani atmosfer pegunungan yang segar dan sejuk. Fasilitas utama yang lengkap dan fasilitas pendukung yang nyaman dengan harga per malam mulai dari 1,5 jutaan.

  • Mulberry Hill by The Lodge
    Villa yang berlokasi di Cibodas memberikan sensasi pengalaman menginap di atas perbukitan yang dikelilingi pepohonan hijau. Akses menuju lokasi pun bisa ditempuh dengan kendaraan baik roda dua maupun roda empat.

  • Villa Aurellia Maribaya
    Akomodasi bintang 4 di kawasan Maribaya dengan desain rumah panggung kayu yang diberi sentuhan modern, ditambah udara pegunungan yang sejuk dan pemandangan alam yang memanjakan mata. Fasilitas lengkap dan suasana yang sunyi menenangkan. Harga mulai dari 650 ribuan per malam.

Post a Comment for "Liburan di Bandung, Ini Rekomendasi Vila Untuk Menginap"