Yuk, Persiapkan Ramadhan Akan Lebih Berkah di Bulan Suci
Bulan Ramadhan tinggal hitungan hari. Bulan kesembilan dalam penanggalan Hijriyah yang merupakan bulan istimewa dan sangat dinantikan oleh kaum muslim. Pada bulan Ramadhan kaum muslim diwajibkan menjalankan ibadah puasa selama sebulan penuh.
Untuk menjalankan ibadah puasa dengan maksimal tentunya kita butuh persiapan. Hal apa saja yang bisa kita persiapkan dalam menyambut bulan suci penuh berkah? Yuk, simak poin-poin berikut ini :
- Memperkuat Iman dan Memperdalam Ilmu Pengetahuan AgamaMemperkuat Iman bisa dimulai dengan melatih mengendalikan diri dari kebiasaan buruk sehari-hari, sholat tepat waktu, mengurangi kebiasaan merokok, dn lain-lain. Pelajari dan perdalam ilmu dan pengetahuan agama. Lebih rajin mengikuti majelis taklim, bisa juga mendengarkan tausiyah-tausiyah, dan lain sebagainya.
- Persiapkan Fisik dan Jasmani Untuk PuasaAgar puasa semakin lancar, jangan lupa persiapkan fisik. Mulai sekarang jaga makanan, konsumsi makanan sehat, kurangi begadang, olahraga rutin, dan konsumsi vitamin. Tubuh yang sehat membuat puasa lebih lancar.
- Jangan Lupa Siapkan Materi Untuk Amal TerbaikSelain fisik, siapkan juga materi. Jelang Ramadhan dan Lebaran biasanya harga-harga melonjak naik. Kelola keuangan dengan baik, jangan lupa persiapkan amal terbaikmu di bulan suci penuh berkah ini.
- Bersih-BersihBersihkan lingkungan sekitar. Karena, kebersihan merupakan sebagian dari iman. Selain itu, bersih-bersih diri juga harus dilakukan. Bertaubat dan mohon ampunan Allah SWT. Ini akan semakin memantapkan hati dalam menghadapi bulan Ramadhan.
- Persiapan Perlengkapan Ibadah dan Kebutuhan Ramadhan HarianSiapkan perlengkapan ibadah sehari-hari seperti sarung, peci, sajadah, dan mukena. Selin itu persiapkan juga keperluan sehari-hari. Seperti sembako dan kebutuhan dapur sehari-hari. Karena biasanya bulan puasa pengeluaran sedikit meningkat.
- Niatkan Berbuat BaikSegala sesuatu itu berawal dari niat. Maka di bulan yang baik niatkan pula untuk berbuat baik. Agar segala kebaikan itu bisa menjadi kebiasaan di luar bulan Ramadhan.
Post a Comment for "Yuk, Persiapkan Ramadhan Akan Lebih Berkah di Bulan Suci"