Dikira Tikus Ternyata Peluru Nyasar
WuanjrotBray,-
Sebuah rumah di Jalan Cinta Asih, Kelurahan Cibangkong, Bandung dibuat geger pada Minggu (19/9) dini hari.
Mulanya si pemilik rumah mendengar suara barang pecah di dapur rumahnya. Namun, pemilik rumah tidak terlalu menanggapi suara tersebut karena menganggap suara itu berasal dari tikus.
Namun saat diperiksa, pemilik rumah sangat terkejut pasalnya suara pecahan barang itu bukan diakibatkan oleh tikus, namun karena peluru nyasar. Hal itu dipastikan setelah menemukan peluru di tempat cuci piring.
Peluru tersebut menembus atap rumah, sebelum akhirnya memecahkan tutup panci kaca lalu meninggalkan lubang di kuali.
Hingga berita ini diturunkan masih belum ada informasi lebih lanjut mengenai peristiwa peluru nyasar tesebut.
Post a Comment for "Dikira Tikus Ternyata Peluru Nyasar"